Welcome to CORETAN BANDAR DINATA BLOG

Berbagi sedikit pengalaman, pengetahuan, berita, dokumentasi dan memori.................semoga bermanfaat..!!!

Salam Ranah Nata...

Rabu, 05 Juni 2013

DINDING ENGLISH


Bahasa inggris saat ini sudah menjadi bahasa harian disebagian masyarakat dunia. Di indonesia pun, bahasa indonesia mulai tergeser pemakainnya. Sayangnya, pemakai bahasa inggris di indonesia masih dalam tahap penyesuian (dalam bahasa inggris 'litle litle' ) dan segala yang berbau bahasa inggris diartikan secara arti kata perkata atau seadanya. Hal ini jelas menyimpang dari makna aslinya.

Artikel ini akan menjelaskan ungkapan, kata atau kalimat populer yang sering dipakai dalam film, lagu dan internet. Yuk, kita cek satu satu!

(She/He) just not that into You 
artinya :" Dia itu tidak suka sama kamu". Ungkapan ini sering diucapkan biasa dalam masalah asmara. Lihat dialog dibawah ini.

  doug:" Dude , i think she love me!".
  derp: No way,  She just not that into you!. she always nice to everyone! 

Biasanya, seorang laki laki sering salah mengartikan ekpresi /ucapan perempuan, nah si laki laki menganggap bahwa siperempuan suka padanya, padahal memang sudah dari sananya perempuan itu bersikap baik kesemua orang. yah..jadi kalau ada cewek yang perhatian pada kamu, cek dulu, apakah dia itu perhatian cuma ke kamu atau juga kesemua oran. Jika dia baik dan perhatian kesemua orang, saya cuma bisa bilang :" She just not that into you dude!"

I Want it that way 
Bahasa indonesianya :"Seperti itulah yang aku inginkan!". Ini juga merupakan judul lagu populer di era 2000.

Wanna /Gonna 
Jika kalian melihat di kamus, dua kata ini tidak akan ada dalam bahasa inggris. Kata ini sering muncul di lagua atau dialog.Wanna sama dengan "WANT TO" dan Gonna sama dengan "GO TO".

In Your face !!!
Kalimat ini sering diucapkan setelah ngerjain seseorang, biasanya ekpresi wajah orang yang dikerjai akan ketakutan atau kaget. Nah yang ngerjain lalu bilang :" In Your face dude!". kenapa? karena biasanya yang dikerjaain berusaha menyembunyikan rasa takut atau kagetnya. Nah ekpresi wajah ga bisa bohong kan? So? in Your face dude!.

Anal Girl 
Apa pikiran pertama anda saat membaca frase diatas? Wowowo... jangan berpikir ngeres dulu. Anal Girl artinya cewek yang rapih dan teratur, terutama masalah jadwal, waktu dan kehidupan sehari harinya. kata "Girl" bisa kamu ganti dengan sembarang kata ganti orang. !


BURN!!
arti awalnya memang 'bakar/terbakar/membakar'. Namun , kata ini berbarti "Skak mat!" dalam artian lawan bicara mati kutu, entah dalam dialog atau berdebat. Lihat contohnya dibawah ini.

seorang cewek update status di FB kalau dia ditembak cowo jelek. Tentunya di tolak sama dia. Nah temennya bilang, harusnya cewek cakep dapatnya cowok cakep, dan cewek jelek dapatnya cewek jelek. nah  cewek berdua ini merasa mereka adalah cewek cantik. Lalu ada cowok yang komentar dibawahnya :" karena kalian berdua adalah cewek jelek (makanya yang nembak juga cowok jelek). Nah , kalau kita ada disitu. Kita bisa bilang ke sicewek:" Oh.... BUUUURN!!!!!.


Fire
Arti dasarnya adalah Api. Namun bisa berubah menjadi "Tembak", "Pecat" atau sedang semangat semangatnya (on fire).

Tembak :" Fire the enemy!"
pecat :" Fire him, he really lazy in his job!".
semangat:" I am on fire baby!".


Your Balls drop off? 
Ucapan ini bukan berarti bolamu jatuh? hah? bola apa? Salah satu dialog yang cukup populer adalah saat joker berdialog dengan para bandit di Gotham (The dark knight). Dia menggunakan kalimat ini yang artinya " Hilang nyali/ penakut, pengecut!.

kalau mau ditelusuri lebih jauh, sebenarnya kata harfiah ini adalah karena pria identik dengan pemberani dan punya P*nis dan dua bola dibelakangnya kan? Nah kalau jatuh, iya jadinya  cewek yang identik dengan penakut dan minta dilindungi!.

Don't be pussy!
kata ini sama artinya dengan kata "Your ball drop off"? saya tidak akan menjelaskan lebih jauh karena terlalu vulgar jika dijabarkan.

Son of bitch
Jika diartikan secara harfiah, jelas sangat kasar. Arti harfiahnya :" Anak pelacur/ anak wanita jalang". Nah ungkapan ini sering dipakai untuk laki laki. Biasanya ketika seseorang sedang marah ke laki laki yang lain. Saya menyarankan, sangat menyarankan "JANGAN" memakai kata ini. karena itu sama saja menghina ibu si anak.

Arti umum dari kata ini adalah " Brengsek, Bajingan, kurang ajar!".


YOLO
You only live once!, bahasa indonesianya :" Hidup cuman sekali bro!" dalam pandangan anak muda. Biasanya yolo sering dikaitkan dengan kegiatan yang melanggar hukum, atau melakukan hal hal nekad atau konyol. Orang orang yang berprinsip yolo ini biasanya masih "darah muda". jadi mereka melakukan apapun dengan prinsip YOLO. Kadang, ending dari YOLO adalah ditangkap polisi, masuk rumah sakit atau malah tewas mengenenaskan.


SWAG
aslinya ini kepanjangan dari "Secretly, we are gay". ini ditujukan untuk anak muda, biasanya cowok yang suka memakai pakaian nyeleneh dan ga jelas. Contoh, memakai celena panjang yang keliatan celana dalamnya. orang orang seperti ini adalah orang yang butuh perhatian, kasihan sebenarnya, Di indonesia, para swagger ini juga banyak, terutama anak muda umur belasan yang masih labil..

Douchebag
Douchbag adalah ungkapan yang ditujukan untuk seseorang yang "Belagu, sok gaya, atau yang berprinsip yang penting gaya". Ini dilihat dari sisi penampilan, Seseorang yang "gede omong" dan "Sok pintar untuk cari perhatian,  padahal aslinya Tolol" juga disebut douchebag!. Jadi "Bro, please, be yourself, don't try to be a douchebag".

Sick And  Tired
frase ini mempunyai arti :" MUAK". jadi saat kita muak tentang sesuatu kita bisa bilang :"

I Am sick and tired about this !


Sampai sini dulu, jika ada kata /ungkapan lain, saya akan update artikel ini, kalau sempat tentunya. Semoga artikel ini bermanfaat!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar